Senin, 20 Agustus 2012

kata-kata Motivasi...

Banyak cara yang dapat dilakukan dalam mengekspresikan rasa cinta, sayang kepada sahabat-sahabatmu. salah satunya dengan memberikan nasehat baik secara langsung maupun tidak langsung. terlebih lagi jikalau sahabat-sahabatmu dalam kefuturan, maka hal yang dapat antuna lakukan adalah dengan memberikannya semangat. semangat untuk terus berjuang, bergerak, jangan pernah menyerah karena sesungguhnya jalan ini akan berakhir dengan cerita yang indah. Dengan episode-episode yang maha indah dari Sang Khalik Alloh subhanahuwata'ala. nih ada beberapa kata-kata penyemangat yang dapat diberikan. kata-kata penyemangat dari sahabat-sahabat luar biasa, dari sosok-sosok luar biasa yang selalu menyemangati diri ini untuk tetap bertahan, tetap semangat berjuang..karena pada dasarnya sebuah perjuangan yang tak kenal henti..


  1.   Dear my sister sholeha.. Rabb,, meski cinta ini tak setebal lapisan bumi...jaga hati kami agar doa robitho menguatkan kami...jadikanlah ukhuwah diantara kami merekah semerbak hingga penjuru dunia....dan sampaikanlah salam cinta dan rinduku untuknya..
  2. Tenang dan menenangkan, itulah persahabatan ...saling memahami setiap warna karakter yang tercipta adalah ciri kedewasaan  dari persahabatan... ramai dan jenaka adalah sisi lain dari sebuah kepolosan ...sedang sepinya adalah pengendalian diri...indahnya adalah jika semuanya adalah karena Allah...
  3. Jika kau merasa lelah dan tak berdaya dari usaha yang tampak sia-sia...alllah tahu betapa keras kau telah berusah. Ketika kau berpikir bahwa kau telah mencoba segalanya dan tidak tahu hendak berbuat apa...alllah dapat menenangkanmu. Ketika kau sudah menangis sekian lama dan hatimu masih terasa pedih...allah telah menghitung air matamu. Jika tiba-tiba kau melihat jejak-jejak harapan ...allah sedang berbisik kepadamu. Ketika kau memeiliki tujuan untuk dipenuhi dan mimpi untuk digenapi...allah telah membuka matamu dan memanggil dengan namamu. Ingatlah dimanapun kau berada allah selalu bersamamu
  4. Allah selimuti orang yang kusayangi ini dengan kemulianMu, hapuskan segala kesusahan dari segala hatinya,,,bangunkan ia saat tahajudmu, rahmati ia kala subuhmu datang menyapa..
  5. Ukhuwah tak mengenal kesudahan ...ia mengiringimu dalam hidup sebagai penyejuk...menyapamu dalam kesendirian yang melelahkan dan menjagamu tetap dlam senyum...ukhuwah adalah persaudaraan yang kekal,,,ia tak mengenal kejenuhan...ukhuwah selalu punya waktu untuk dibagi, meski hanya sebauh nasehat  atau sebait doa yang tak tampak
  6. Kadang yang terindah buklanlah yang terbaik...kadang yang sempurna tak menjanjikan selalu bahagia, namun jika kita dapat menerima kekurangan  menjadi kelebihan,,itulah hakikat kebahagiaan ,,selalu mensyukuri apapun yang allah telah beri.
  7. Hiasilah tidurmu dengan tetesan air wudhu...lelapkan matamu dengan alunan zikir...selimutkan dirimu dengan kalimat syahadat... alaskan tidurmu dengan sepotong doa
  8. “Barangsiapa berwudhu dan melakukannya dengan baik, maka kesalahan2nya akan keluar dari badannya hingga keluar dari bawah kuku-kukunya.” (HR Muslim)
  9. Ini adalah layanan Ukhuwah Call Me. Pelanggan dengan no ini meminta anda utk tersenyum ceria, mengisi hari dengan penuh semangat, keikhlasan dan keistiqomahan di jlnNya…
  10. Jika seluruh umur adalah DOSA, maka TAUBATlah obatnya. Jika seluruh bulan adalah NODA, maka RAMADHANlah pemutihnya. Menjelang datangnya Ramadhan yang penuh rahmat dan maghfirah ini, dengan kerendahan hati memohon maaf lahir dan batin
  11. Manakala hati dibersihkan dari sifat tercela dan dihiasi dengan taqwa pada Allah, lalu diisi dengan dzikir, maka tidak ada lagi ruang bagi syaithan untuk menguasai hati manusia.
  12. Saat orang-orang bekerja memenuhi kebutuhan dirinya, seorang PEJUANG berpeluh keringat memenuhi kebutuhan orang lain. Saat orang-orang beristirahat, seorang PEJUANG terus beramal untuk istirahatnya di alam kubur. Saat orang-orang menumpuk harta untuk kesenangan dunia, seorang PEJUANG sibuk mengumpulkan amal untuk kebahagiaan akhirat. Semoga Allah memuliakanmu, PEJUANG!
  13. When things go wrong… When sadness fills your heart… When tears flow in your eyes… Always remember 3 things : 1) Allah with you, 2) Still with you, 3) Will always with you.
  14. Pandang hari ini dengan baik, karena itu adalah kehidupan, kehidupan yang terbaik. Dalam perjalanannya yang singkat terletak semua realitas dan kebenaran hidup. Kegembiraan-kegembiraan karena berkembang, megahnya perbuatan, anggunnya kekuatan. Sebab kemarin tak lain hanya sebuah kenangan, dan esok hanyalah impian. Tetapi hari ini, jika dijalani dengan baik, menjadikan setiap hari kemarin sebuah kenangan yang menyenangkan, dan setiap hari esok impian yang menawarkan harapan. Pandangkah dengan baik hari ini ^_^.
  15. Ya Rabb… Jagalah sahabatku kala penjagaanku tak sampai kepadanya… Sayangi ia kala sayangku tak dapat merengkuhnya dalam dekapan nyata… Muliakanlah ia kala penghargaanku tak terangkum dalam kata yang bersahaja… Karena Engkau memiliki segala yang tak aku punya… Karena ku inginkan ia selalu menjadi saudariku di dunia dan mengharap pertemuan dengannya di surga.
  16. Menjadi karanglah dengan segala kekuatanmu, menjadi melatilah dengan segala kelembutan+kebersahajaanmu, menjadi mutiaralah dengan segala keteguhanmu, menjadi hiulah dengan segal kebesaranmu, menjadi elanglah dengan segala kelebihan2mu, menjadi kupu2lah dengan segala kesabaranmu…atau menjadi apapun yang kau mau coz kau yakini kekuatanmu kau sadari kelemahanmu… tapi sadarilah hakikat kehambaanmu.
  17. Setitik kasihmembuat kita sayang.. Seucap kata membuat kita percaya… Sekecilluka membaut kita kecewa… Tapi sebuah silaturahmi akan selamanya bermakna.
  18. I asked for a strength, and Allah gave me difficulties to make me strong. I asked for wisdom, and Allah gave me problems to solve. I asked for prosperity, and Allah gave me brain and brawn to work. I asked for courage, and Allah gave me obstacle to overcome. I asked for love, and Allah gave troubled people to help. I asked for favors, and Allah gave me opportunities. I received nothing I wanted, but I received everything I needed. “Gusti Allah mboten nate sare…”
  19. Ukhti… jika perjalanan begitu panjang dan melelahkan, sedang pertolongan Allah belum juga datang, maka ujian dan fitnah akan lebih keras dan lihat jika kita tidak bersabar… Ingatlah bahwa dia akan terus menguji di setiap kelemahan sampai kita benar-benar mempersenjatai diri kita dengan yang lebih baik. Tak ada yang tegar kecuali mereka yang dilindungi Allah… Merekalah orang-orang yang bisa menancapkan iman dalam jiwa, yang selalu khusnudzan dengan skenarioNya, dan yang selalu menjadikan diri mulia di sisiNya, karena kesabaran…Semoga urusan kita dimudahkan oleh Allah… AMIN
  20. Apa kabar hati? Masihkah ia embun? Merunduk tawadhu di pucuk daun. Masihkah ia karang? Berdiri tegar menghadapi gelombang ujian. Apa kabar iman? Masihkah ia bintang? Bercahaya terangi jiwa. Menjadi tempatmu berkeluh kesah. Ya Rabb, satu pintaku, saat aku sudah tak mampu lagi menggenggam erat persaudaraan kami, jangan pernah ia lepas dari genggamanMu…
  21. Hikmah hari ini : Apa yang kita kejar2 dan harapkan kadang tidak lebih berharga dari apa yang sekarang kita punya, syukuri, manfaatkan, optimalkan. “Jika kamu bersyukur, akan Kami tambah nikmatmu. Jika kamu kufur, sungguh azab Kami sangat pedih..”
  22. Sahabat SEJATI tak pernah MATI, sahabat SETIA tak pernah SIRNA, sahabat JUJUR tak pernah HANCUR, sahabat TULUS tak akan PUTU, sahabat yang SAYANG takkan pernah HILANG.
  23. Dunia ini indah dengan ukhuwah, mengingatkan dengan nasihat, menguatkan dengan doa, memberi dengan ikhlas dan saling mmaafkan dengan kerendahan hati… Ukhtifillah, semoga kesabaran menjadi perisai hati anti dan berilah harga pada kecantikan anti dengan balutan istiqomah dan akhlaq mulia.
  24. Dua orang yang berkasih sayang karena ALLAH, yang lebih utama di antara mereka ialah yang lebih sangat sayangnya kepad temannya.
  25. Ya Rabb, selimutilah istirahat saudaraku ini dengan KemuliaanMu, hapuskan segala dosa dan kesusahan dari dirinya, bengunkanlah ia saat TahajudMu tiba, rahmatilah ia di kala SubuhMu datang menyapa.
  26. Aku tahu… Rezekiku takkan mungkin diambil orang lain, karena itu hatiku tenang. Aku tahu… Amalku tak mungkin dilakukan orang lain, maka itu aku sibukkan diriku untuk beramal. Aku tahu… Allah selalu melihatku, karenany akau malu bila Allah mendapatiku berbuat maksiat. Aku tahu… Kematian menantiku, maka aku persiapkan bekal untuk bertemu Rabbku..
  27. Semoga Allah jadikan Al-Quran seperti musim semi yang menghidupkan hatimu, cahaya di dadamu, penghapus kesedihan dan penghilang duka citamu. Betapa Allah sangat dekat melihat kita.
  28. Kadangkala Allah hilangkan sekejap matahari kemudian ai datangkan guruh dan kilat. Puas kita menangis mencari matahari, rupanya Allah ingin menghadiahkan pelangi.
  29. Siapakah orang yang bijak itu? Orang yang bijak ialah orang yang senantiasa mengukur keterbatasan2 dirinya untuk sebuah produktivitas yang tinggi dan hasil yang membahagiakan. Siapakah orang yang beriman itu? Orang beriman adalah orang yang senantiasa sadar bahwa detik2 hidupnya adalah karya dan amal shalih.
  30. Ga semua bunga bisa jadi lambang cinta, tapi MAWAR bisa… Ga semua pohon bisa berdiri kehabisa air, tapi KAKTUS bisa… dan Ga semua orang bisa jadi sahabat yang baik, tapi ANTI bisa…
  31. Barakah itu… bertambahnya kebaikan dalam setiap kejadian yang kita alami demi waktu, yaitu ketika Allah mencintai hambaNya maka Ia berkenan membuat hati sang hamba menjadi begitu peka, syukur dalam lautan nikmat, sabar dalam gelombang musibah, maka ia telah menapaki jalan Sulaiman juga sekaligus menyusuri pematang2 Ayyub as..
  32. Ukhuwah itu degup penuh makna yang mengalir indah bersama aliran darah, berawankan ketsiqohan yang tiap tetesnya menalusup jernih, menembus karang prasangka dalam hati…
  33. Dongeng sebelum tidur. Pada zaman dahulu kala, di mana belum ada manusia, belum ada tumbuhan, belum ada hewan, belum ada listrik, dan juga… belum ada yang bisa diceritakan. Udah bobok aja ya? Sekian, terima kasih…
  34. Aku tahu tiap2 orang punya kekasih, tapi saat di masukkan ke dalam kubur kekasihnya pergi… Aku perhatikan setiap orang punya sesuatu yan gberharga yang pasti dijaga dan disimpan, tapi setiap aku punya sesuatu yang baik, maka aku infaqkan agar ia manjadii milikku yang kekal…
  35. Praying is a free call to Allah. No SIMcard needed. No busy network. No pattery problem. No rejected calls. There just Good signals and Good answers. All the time…
  36. Tidaklah muncul ORANG-ORANG BESAR dengan KARYA BESAR, melainkan di tengah KESULITAN dan KERJA KERAS.
  37. Barangkali kita tidak bisa merubah keadaan, tapi bukankah kita bisa mengubah sikap kita dalam menghadapinya?? Kita tidak bisa mnengubah arah angin tapi kita bisa mengubah arah sayap kita.
  38. Jika hambaKu terus-menerus berbuat dosa sepenuh bumi, kemudian menyesald an meminta ampunan padaKu, dan Aku tahu bahwa di hatinya tidak ingin mengulangnya selamanya, maka Aku lemparkan dosa-dosa itu dengan kecepatan yang melebihi kecepatan burung yang meluncur dari langit ke bumi.
  39. May Allah be : above U 2 bless U, below U 2 support U, b4 U 2 guide U, behind U 2 protect U, inside U 2 sustain U…
  40. Alhamdulillah untuk pagi yang indah, asa yang terus berkecambah, pikiran yang cerah dan iman yang senantiasa bertambah… amin… Moga Allah jaga kita selalu…
  41. Kita akan serupa dengan apa yang kita pikirkan sepanjang hari (Emerson)
  42. Ketika manusai mempunyai motivasi yang tinggi, sangatlah mudah untuk mencapai sesuatu yang mustahil. Namun ketika mereka tidak mempunyai motivasi, sangatlah mustahil untuk mencapa sesuatu yang mudah (Robert F Kennedy)
  43. People will forget what you say. People will forget what you do. But people wound’t forget how do you make them feel...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar